Menu

Mode Gelap

Nasional · 22 Apr 2024 WIB

Kepada Bima dan Dedie Ucapan Terimakasih Disampaikan Atang Trisnanto di Acara Pisah Sambut


					Kepada Bima dan Dedie Ucapan Terimakasih Disampaikan Atang Trisnanto di Acara Pisah Sambut Perbesar

Digitalstory.id – Ketua DPRD , menyampaikan terimakasih kepada Bima Arya dan Dedie A. Rachim yang telah menjabat sebagai Wali Kota dan Wakil Wali periode 2019 – 2024. Ucapan tersebut disampaikan pada acara pisah sambut Wali Kota – Wakil Wali Kota dan PJ Wali di Puri Begawan, Minggu (21/4/2024).

“Saya mewakili DPRD mengucapkan terimakasih untuk kang Bima dan kang Usmar atas pengabdiannya di 2014-2019 dan terimakasih untuk kang Bima dan kang Dedie atas pengabdian dan kontribusinya yang begitu besar di 2019 -2024,” kata Atang.

Menurut Atang, dalam kepemimpinan 10 tahun Bima Arya di , telah banyak perubahan baik yang terjadi dan berbagai catatan penghargaan yang ditorehkan.

Baca Juga  PLN Berikan Kaki Palsu untuk Penyandang Disabilitas di Hari Sumpah Pemuda

Berbagai fasilitas layanan publik juga semakin membaik di seperti hadirnya Mall Pelayanan Publik (MPP), selesainya revitalisasi Masjid Agung, pembangunan pedestrian ramah pejalan kaki, jembatan otista hingga alun-alun .

Atang juga mengapresiasi kinerja Bima yang selalu responsif dalam menanggapi isu dan persoalan, namun tetap melaksanakan program secara strategis dengan pendekatan yang taktis.

“Terimakasih juga kepada kang Dedie atas kesabarannya, atas ketelitiannya dan menyelesaikan secara detail permasalahan yang ada. Komposisi yang pas walikota dan wakil walikota,” ujar Atang.

“Saya doakan semoga panjang umur, sehat selalu, dimudahkan dalam segala urusan, bahagia selalu bersama keluarga dan saya berharap kang Bima dan kang Dedie dapat melanjutkan pengabdiannya dengan skala yang lebih luas lagi,” tutupnya.

Baca Juga  Guna Memudahkan Masyarakat, Srikandi PLN Mendorong untuk Memanfaatkan Fitur SwaCAM di PLN Mobile

Sebelumnya telah diumumkan dalam rapat Paripurna DPRD bahwa masa jabatan Bima Arya dan Dedie A. Rachim resmi berakhir pada Sabtu (20/4/2024). Untuk posisi PJ Wali diisi oleh Hery Antasari, Kepala Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BPSDM) Jawa Barat.

“Selamat bertugas kepada Pj Walikota Bogor Pak Hery Antasari. Semoga dimudahkan dalam menjalankan amanah dengan baik. Semua warga Kota Bogor tentu akan mendukung dan membantu dengan sepenuh hati”, pungkas Atang.

Artikel ini telah dibaca 3 kali

badge-check

Redaktur

Baca Lainnya

PT Food Station Tjipinang Jaya siap Kolaborasi perkuat Ketahanan pangan Jakarta bersama Jakarta pangan Watch

4 February 2025 - 20:58 WIB

Witel Priangan Barat Berbagi: “Kenali Diri dengan Berbagi” di Rumah Azaki Gunung Putri

30 January 2025 - 07:21 WIB

EVP Telkom Regional 2 dan GM Witel Priangan Barat Lakukan Penyerahan Bantuan Program DNA untuk SMAN 1 Sagaranten

23 January 2025 - 15:57 WIB

EVP Telkom Regional 2 dan GM Witel Priangan Barat Lakukan Penyerahan Bantuan Kemanusiaan untuk Korban Bencana Alam di Sukabumi dan Cianjur

23 January 2025 - 15:44 WIB

PLN Kunjungi Gereja Katedral Untuk Pastikan Kelistrikan Aman dan Andal Selama Perayaan Nataru

24 December 2024 - 22:32 WIB

Sambut Natal dan Tahun Baru, PLN Pastikan SPKLU Andal di Jalur Mudik dan Destinasi Wisata

24 December 2024 - 21:29 WIB

Trending di Nasional